Ajat Sarankan Uji Kelayakan Pelatih

Manajemen disarankan melakukan uji kelayakan terhadap calon pelatih yang akan menukangi Persib Bandung, pada Liga Super Indonesia (LSI) 2011-2012 mendatang. Hal ini agar Persib bisa mengetahui secara detail tentang kemampuan yang dimiliki calon pelatih.

"Persib jangan mudah tergiur oleh nama besar. Tetapi harus mengetahui secara jelas pelatih yang akan dikontraknya," ujar legenda Persib Bandung, Ajat Sudrajat di Lapangan Lodaya, Minggu (24/7).

Terlepas dari sejumlah calon pelatih yang akan direkrut Persib, termasuk Rahmad Darmawan (RD), Ajat mengatakan, seorang pelatih bukan hanya mampu membuat program latihan dan merancang agar timnya menjadi juara, tetapi juga bertanggung jawab terhadap hasil apa pun yang bakal diraihnya di akhir musim.

Pelatih Persib, lanjutnya, tidak boleh melempar tanggung jawab hasil yang bakal diraihnya kepada faktor lain. Keberhasilan atau kegagalan tim seharusnya merupakan tanggung jawab pelatih.

"Kami siap membantu jika memang dibutuhkan. Para mantan bisa memberikan penilaian kepada calon pelatih yang akan ditunjuk mengarsiteki Persib. Kami tidak meminta bayaran. Ini hanya rasa kepedulian kami terhadap Persib," tegas Ajat.

Dari uji kelayakan tersebut, kata Ajat, akan diketahui seberapa besar rasa tanggung jawab yang dimiliki oleh calon pelatih Persib.

Selain soal pelatih, Ajat juga kembali mengingatkan agar Persib juga tidak silau dengan nama besar saat merekrut pemain. Pemain seperti Cristian Gonzales sudah seharusnya tidak lagi direkrut Persib. Karena menurut Ajat, meski masih berkostum timnas Indonesia, penampilan Gonzales sudah tidak lagi sebaik beberapa tahun lalu. "Gonzales salah satunya. Ada pemain lain yang sebenarnya juga sudah tak layak bermain bersama Persib," katanya.

Kendati demikian, Ajat mengatakan, keputusan untuk mengontrak pemain memang berada di tangan pelatih. Oleh karenanya, di luar pelatih tidak ada lagi campur tangan untuk mengontrak pemain.

"Mungkin pelatih bisa mencari pemain yang benar-benar mau bermain untuk Persib sepenuh hati," tukasnya

Source: Galamedia
Advertisement
Share article :
Pin It
thumbnail
Judul: Ajat Sarankan Uji Kelayakan Pelatih
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh